Jakarta
- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memiliki target khusus dalam Pemilu
2014. Target tersebut adalah menambah kursi DPR RI lewat daerah yang
mayoritas beragama non muslim.
"Ada empat propinsi yang kita targetkan jadi etalase demekras PKS yaitu Bali,
NTT, Sulawesi Utara dan Papua, ditempat ini belum pernah dapat kursi
DPR RI dan mudah-mudahan empat wilayah ini akan pecah telur dengan
aggota DPR RI dari PKS," ujar Presiden PKS, Anis Matta di Hotel Kartika Chandra, Jakarta Selatan, Senin (17/2/2014).
Menurutnya, jika di empat wilayah tersebut menyumbang satu kursi DPR RI
untuk PKS maka akan membuktikan jika PKS bukanlah parpol Islam yang
tertutup.
"Kalau pecah telur PKS akan punya etalase demokrasi, tak perlu kita
bicara terlalu banyak tentang prularisme keragman hak minoritas dan
tetap keterbukaan yang selama ini kita tunjukkan ke publik, tapi fakta dimana kita jadi bisa catatan kemenanga," ungkapnya.
Anis mengatakan, PKS saat ini sudah berbeda dengan sebelumnya, sebab
saat ini PKS sudah membuka diri bagi kader ataupun caleg yang berasal
dari non muslim. Hal ini dibuktikan dengan masuknya nama caleg beragama
Hindu.
"Untuk pertama kali kita punya caleg hindu dari Bali," ucapnya.
Selain itu, PKS juga memiliki caleg dari agama katolik yang ada di Ende Nusa Tenggara Timur. Bahkan caleg-caleg non muslim ini sudah bertekad memenagkan PKS di wilayahnya masing-masing.
"Mereka bilang tak akan tinggalkan PKS dan akan berjuang menangkan PKS," tandasnya.
http://pemilu.inilah.com//read/detail/2074999/daerah-non-muslim-menjadi-bidikan-pks
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "PKS Bidik Daerah Non Muslim"
Posting Komentar
Terimakasih Atas Kunjungan Anda "PKS Petiir--Dari Pelosok Banten Bekerja Membangun Indonesia Tercinta"